30 TM #17 What book could you read over and over?

Sepertinya sih belum ada.

Ini maksudnya spesifik ke satu judul buku atau satu jenis buku atau gimana deh?

Belum ada buku yang bener-bener bisa bikin aku gak bosen baca se detail-detailnya tapi karya Andrea Hirata not bad lah. Tulisannya Rick Riordan juga bisa kubaca berkali-kali meski paling cuma di beberapa poin penting aja. Dan sederet nama-nama pengarang yang tidak bisa kusebutkan satu per satu.


Mereka semua adalah penulis novel.


Kalau buku pelajaran......
.
.
.
.
.
*kibarkan bendera putih*



Semuanya kembali ke mood sih, lagi pengen baca bacaan yang kayak apa. Nggak jarang pas rajinnya lagi kambuh aku 'melirik' buku-buku sarat ilmu yang biasanya terabaikan, apa ya, kayak kalau mau baca buku-buku begitu kondisi mentalnya emang kudu pas lagi bisa menerima dan mau menangkap ilmu baru habis istilah yang dipakai kadang terlalu dewa #ngeles

Lagipula mood adalah salah satu faktor penting yang dapat memengaruhi tingkah laku seseorang di satu waktu.

0 komentar